Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1


Primonymous - Halo! pada kesempatan kali ini Primonymous akan membahas tentang Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1. Tetapi sebelumnya, apa itu safe mode? Safe mode adalah opsi pilihan start up Windows. Fungsi utamanya yaitu untuk menangani jika ada masalah dengan sistem. Windows akan berjalan dengan kondisi minimal, hanya file-file dan driver yang penting saja yang di aktifkan, termasuk juga software-software tambahan sebagian besar tidak diaktifkan. Kemudian ketika sudah masuk safe mode, maka akan tampak tulisan “Safe Mode” di pojok atas Windows.

Terkadang, kita perlu untuk masuk ke mode safe mode, contohnya jika komputermu terserang virus dan kamu hanya bisa menghapusnya melalui safe mode (terkadang virus tidak bekerja pada Safe Mode). Untuk pengguna Windows XP atau Windows 7 mungkin cukup mudah karena tinggal hanya menekan tombol F8 atau Shift+F8 saat menyalakan komputer. Pada Windows 8, proses booting menjadi begitu cepat dalam hitungan detik saja sehingga tombol yang kamu tekan benar-benar tidak berfungsi.

Cara Pertama:


Ketikkan msconfig pada kotak dialog Run (Windows+R), kemudian tekan Ok maka akan muncul tampilan seperti berikut, lalu klik pada tab Boot.

Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1
Safe Mode Windows 8

Berikan centang pada pilihan safe boot, kemudian klik Apply lalu klik Ok. Lalu akan muncul pop up window yang memberitahu kamu agar segera merestart komputer. Klik Restart atau Exit Without Restart tergantung pada apakah kamu ingin merestart sekarang atau nanti.

Cara Kedua:


Jika cara pertama tadi dirasa terlalu ribet, kamu bisa menggunakan cara kedua ini. Arahkan kursor ke sudut layar untuk membuka Charm bar, lalu klik Settings dan tahan tombol Shift pada keyboard lalu klik Restart.

Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1
Safe Mode Windows 8

Ketika Windows dalam mode booting, kamu diminta memilih beberapa opsi. Pilih Troubleshoot > Advanced Options > Startup Settings

Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1
Safe Mode Windows 8

Akan ada pemberitahuan bahwa komputer akan segera merestart, ada beberapa pilihan yang memungkinkan untuk kamu masuk ke dalam Safe Mode. Tekan Restart

Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1
Safe Mode Windows 8

Komputer akan merestart ulang dan menampilkan 9 pengaturan startup, termasuk Safe Mode, Safe Mode with Networking dan Safe Mode with Command Prompt

Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1
Safe Mode Windows 8

Terakhir, tekan tombol F4 pada keyboard untuk mengaktifkan Safe Mode, F5 untuk mengaktifkan Safe Mode with Network dan F6 untuk mengaktifkan Safe Mode with Command Propt. Windows 8 dan Windows 8.1 sekarang booting sesuai dengan pengaturan yang kamu pilih.

Subscribe to receive free email updates:

12 Responses to "Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 dan 8.1"

  1. makasih ya kang tutorialnya.
    sangat bermanfaat bangett

    ReplyDelete
  2. ok mas, kunbal segera meluncur ...

    ReplyDelete
  3. Bagus gan artikelnya lumayan buat tambah pengalaman saya didunia komputer
    kalo ada yang baru lagi share yah :D

    ReplyDelete
  4. Gak nyeset berkunjung,tutorialnya mudah difahami,thank gan.

    ReplyDelete
  5. kalau windows 8 duluan error gmna cara nya om gak bisa masuk ke safe mode

    ReplyDelete
    Replies
    1. bisa kok, saat muncul logo bios (pas nyalain pc/laptop) langsung buru-buru pencet F8 (harus cepet nih, booting Windows 8 lumayan cepet soalnya :) )

      Delete
  6. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Dilarang menyisipkan link aktif
Dilarang merokok

Stay away from drugs! Because you can't full enjoying the music without full conciusness.